Jumat, 23 Oktober 2009

KEGIATAN KESISWAAN SMP N 36 PURWOREJO





Sesuai dengan Kalender Pendidikan Kegiatan di SMP N 36 Purworejo dimulai dengan Masa Orientasi Siswa Baru pada tanggal 13 - 15 Juli 2009. Kegiatan ini tidak hanya melibatkan siswa-siswi baru kelas 7 tetapi juga melibatkan semua siswa kelas 8 dan 9. Memasuki bulan Ramadhan SMP N 36 Purworejo juga mengadakan kegiatan pesantren kilat . Kegiatan ini dilakukan untuk khusus kelas 7 dan kelas 9 diadakan di awal jam pelajaran sedangkan untuk kelas 8 kegiatan pesantren kilat dilakukan dengan pendalaman materi selama 4 hari dari tanggal 7 - 10 September 2009 dari pukul 12.00 - 15.30 WIB dilanjutkan dengan pengumpulan dan pembagian zakat. Pada saat ini SMP N 36 tengah mengadakan kegiatan Ulangan Tengah Semester Gasal dari tanggal 19 - 22 Oktober 2009 dilanjutkan kegiatan lomba olah raga dari tanggal 23 - 24 Oktober 2009. Adapun kegiatan diawali dengan jalan santai bersama guru, karyawan dan semua siswa dilanjutkan lomba-lomba meliputi Bola Basket untuk putri dan Bola volley untuk putra. Kegiatan ini berlangsung meriah dan ambisius di mana tiap kelas berusaha untuk menjadi juara.